in Jurnal harian

Resolusi 2012

Kalau mendengar kata resolusi, sangat sulit bagi saya untuk tidak menghubungkannya dengan PBB dan komputer. Entahlah apa ini Resolusi, saya cuma ikut-ikutan menggunakannya.

  1. Baca 100 buku, artinya 8-9 buku harus tamat setiap bulannya. Kalau serius dan bacaannya ringan, saya kira saya bisa menyelesaikan 2 buku setiap minggu. Tahun 2011 jumlah buku yang dibaca tidak sampai 50 buah. Miskin sekali saya ini. Oiya, saya kenal orang yang baca 250 buku tahun 2011 ini. Top.
  2. Ciptakan 10 web berbahasa Indonesia. Gak perlu muluk-muluk bikin sampai 100 blog, sepuluh blog cukup asalkan target visitor tercapai. Targetnya juga tidak muluk-muluk, cukup 10.000 visitors per hari per web. It’s very easy!
  3. Menulis artikel 3 buah per hari di situs A,  dan 1 artikel di situs B. Untuk situs C artikelnya dari pengunjung saja. Kalau sulit, bisa sewa jasa penulisan artikel.
  4. Seperti kata Wittgenstein.. Bahasamu adalah batas duniamu, maka 2012 saya akan berusaha meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris saya. Sebenarnya saya sudah kursus di Easy Speak, bayar mahal pulak, 5 juta. Tapi gak bisa ngikutin polanya (baca: malas). Solusinya.. saya mendengar di Kediri ada kampung bahasa, ini bisa diikuti, jadi sambil traveling saya bisa ikut kursus di sana.
  5. Sepertinya keinginan saya untuk travelling besar sekali, lebih besar dari keinginan punya pacar. Kalau kondisi keuangan memungkinkan, 2012 saya akan jalan-jalan ke Jawa. Pertama ke Kediri sekalian kursus Bahasa Inggris, kemudian ke Jakarta, mau belajar meditasi di sebuah tempat disana.
  6. Komputer. Laptop sudah harus diganti tahun 2012, selain karna sudah bosan, juga karena besar kemungkinan sudah akan rusak.. permanen. Saya ingin punya komputer All in One, merk Acer atau Lenovo. Gak usah iMac, terlalu mahal. Selain komputer, saya juga akan berusaha mengganti Blackberry ini dengan yang baru. Kemungkinan besar Hp Android.
  7. Beli sepeda. Jadi sejak 2010 saya aktif olah raga berenang. 2012 saya akan menambah jenis olah raga saya yaitu bersepeda. Tapi tentunya sebelum bersepeda harus punya sepedanya dulu. Ini berkaitan dengan duit, tapi prioritasnya masih di bawah gadget dan jalan-jalan.
  8. Seandainya mobil beneran harus pake pertamax, maka saya akan berhenti bawa mobil dan beli motor. Sudah saya hitung-hitung, biaya pembelian pertamax bisa dipake buat nyicil motor baru. Kan lebih menguntungkan.
  9. Deposito. Setiap kelipatan xxx akan saya depositokan supaya lebih aman. Saya juga akan mempelajari instrumen keuangan lain, sepertinya investasi di sektor non real lumayan menjanjikan dan gak perlu urat-uratan.
  10. Belajar musik. Saya punya biola sejak tahun 2009 dan belum pernah ganti senar sampai sekarang,,, alias belum pernah di pakai. Saya sudah kenal orang yang mau ngajar saya, jadi sisa cari waktu dan duit lebih. Daripada cuma dengerin ring tone hp, bukankah lebih baik kalau kita sendiri yang memainkan musiknya.
  11. Belajar Php dan design (photosop). Ahh! memikirkannya saja sudah berat banget rasanya apalagi mempelajari beneran. Tapi okkelah demi masa depan cerah dan bahagia, belajar Php dan design mutlak.
  12. Belajar Photography. Saya sudah punya kamera DSLR Nikon D5000 tapi belum begitu mahir menggunakannya.
Diantara tahun-tahun yang saya lewati sejak jadi sarjana, tahun 2011 ini bisa dikatakan yang paling sulit. Tapi di tahun ini juga saya mengalami banyak pembelajaran.  Ah sudahlah gak usah di bahas, Chuck Norris aja bakal nangis kalo ngalamin kayak saya 🙂
***
Ingin berteman atau menghubungi saya langsung? Follow me di twitter @ansharas

Write a Comment

Comment

  1. Hebat sekali … memiliki resolusi yang baik seperti ini,
    Sampai ada khusus resolusi di sisi deposito untuk kenaikan asset.
    Jarang sekali yang memiliki resolusi seperti ini.

    Salam kenal
    Semoga tahun 2012 lebih baik untuk kita semua